Wednesday, 13 October 2021

Washoya - Hak dan kewajiban teman

 Mata Pelajaran                        : Akhlak  (Washoya)

Materi                                      : Hak dan kewajiban teman

Pemateri                                  : Ust. Muhammad Agus Salim, S.Pd

 

Ø  Wahai anakku, Imam Abu Hanifah ra. (pembangun mazhab Hanafi) pada suatu waktu ditanya: “Apa sebabnya sehingga engkau mendapat ketinggian ilmu pengetahuan yang sangat luas?” jawab Imam Abu Hanifah: “Aku tidak malas dalam mengambil manfaat (dengan belajar atau mengajar), dan aku tidak pernah mencegah orang yang ingin belajar dariku.”

 

Ø  Wahai anakku, jangan engkau persenpit jalan menuntut ilmu bagi teman-temanmu ketika mereka bertanya pada guru tentang masalah yang benar-benar belum diketahui. Bila engkau menghendaki suatu manfaat temanilah mereka dalam meyimak penjelasan guru (sekalipun engkau telah faham dan mengerti).

 

Ø  Wahai anakku, jika engkau tinggal bersama beberapa temanmu dalam satu asrama, Jaga dirimu jangan sampai meresahkan mereka. Bila waktu istirahat tiba, jangan engkau mengganggu mereka dengan suaramu yang keras dalam membaca atau menghafal pelajaranmu. Belajarlah dengan sopan du asrama, biarkan mereka beristirahat dengan tenang seperti ketika dirimu beristirahat. Bila fajar menyingsir dan engkau telah bangun dari tidurmu, shalat subuhlah bagunkan teman-temanmu dengan lembut dan sopan. Sholatlah berjama’ah, karena sholat berjamaah itu lebih utama dari pada sholat seorang diri.

 

Ø  Wahai anakku, bila temanmu membutuhkan pertolongan, janganlah engkau merasa berat untuk menolongnya. Jauhkan sikap membanggakan dirimu, bahwa engkau lebih memiliki keutamaan dari temanmu.

 

Ø  Wahai anakku, Rasululluah saw. telah bersabda: “Orang mukmin terhadap mukmin lainnya itu ibarat suatu bangunan yang satu sama lain saling menguatkan.”(Hadits Riwayat Bukhari, Muslim, Tirmidzi dan Nasai dari Abi Musa Al-Asy’ari).

 

Dari bab ini dapat kita ambil kesimpulan bahwa beberapa hak dan kewajiban teman antara lain:

1.      Tidak menyakiti dan berlaku buruk kepada teman

2.      Tidak mempersempit tempat didalam majlis bagi teman

3.      Membantu teman dalam belajar, menemani belajar dan mengajarinya

4.      Tidak menyinggung dan menghina teman

5.      Membantu teman yang membutuhkan pertolongan

 

(المؤمن للمؤمن كالبنيان يشدّ بعضه بعضا)

“Seorang mukmin dengan mukmin lainya seperti satu  bangunan yang satu sama lain saling menguatkan”

 

No comments:

Post a Comment